starpoin.com

starpoin.com

Tag Archive : manfaatterongbelanda

Manfaat Terong Belanda


Terong Belanda atau bahasa ilmiahnya Solanum betaceum ini adalah jenis tanaman yang termasuk kedalam keluarga tanaman terung-terungan yang mulai dikenalkan di Bogor pada tahun 1941. Buah ini dibawa dan dikembangkan oleh Belanda yang masuk ke Indonesia. Oleh karena itu, masyarakat Indonesia menyebutnya sebagai Terong Belanda. Terong Belanda sendiri sebenarnya bukan berasal dari Belanda, melainkan dari Amazon, Amerika Latin.

Terong Belanda ini memiliki bau yang menyerupai lembu kutub. Daging buah nya memiliki sari buah yang banyak, rasanya sedikit asam, dan berwarna kuning kehitam-hitaman. Buah ini mengandung nutrisi yang tinggi. Kandungan nutrisi pada buah ini diantaranya:
Protein, vitamin A, C, E, B1, B2, Lemak, Karbohidrat, Kalsium, Serat, Fosfor, Zat Besi, Magnesium, Mangan, Natrium, Kalium, Zinc, Karoten, dan antioksidan yang berjenis flavonoid. Selain dimanfaatkan untuk dimakan langsung, campuran bumbu masak, atau dibuat menjadi makanan dan minuman, buah ini memiliki manfaat lainnya untuk kesehatan loh. Berikut beberapa manfaat dari buah dengan sebutan Tamarillo ini, diantaranya:

Mengontrol kadar gula pada penderita diabetes


Kandungan serat yang tinggi pada buah ini mampu menjaga kestabilan kadar gula dalam darah. Terong Belanda mengandung asam klorogenat yang berfungsi menunda terjadinya diabetes dan maikan sistem kerja sensitivitas insulin. Pop

Membantu menurunkan berat badan


Kandungan gizi dalam terong belanda ini mampu menurunkan berat badan berlebih loh. Kandungan asam dalam buah ini bisa membantu dalam mengurangi lemak didalam tubuh. Jika kamu melakukannya dibarengi dengan olahraga dan diet sehat, maka berat badanmu bisa mencapai ideal.

Membantu menyehatkan kulit


Kandungan vitamin A, C, dan E dalam buah ini dapat membantu menyehatkan kulit kita. Dan juga kandungan antosianin, fenol, dan flavonoid ini bagus dalam menjaga kulit agar terbebas dari polusi dan stres oksidatif.

Menjaga kesehatan mata


Kandungan vitamin A yang cukup tinggi ini bisa memberikan kelembapan selaput mata yang berfungsi untuk melindungi mata dari virus dan bakteri.

Meningkatkan sistem imunitas tubuh.


Vitamin C dalam buah ini bisa menambah kekuatan sistem imun tubuh. Dengan sistem imun yang kuat ini maka tubuh akan terhindar dari infeksi-infeksi yang akan menyerang bagian dalam tubuh.

Membantu menjaga sistem pencernaan


Kandungan serat terong belanda sangat baik dalam membantu menyehatkan sistem pencernaan dan mencegah perut kembung hingga masalah diare.